Seminar Big Data & Digital Data Landscape

Digitalisasi meningkatkan ekspektasi pelanggan kepada perusahaan untuk bisa memberikan pengalaman produk yang dipersonalisasi bagi masing-masing pelanggan. Perusahaan yang melakukan inovasi di bidang data (data-driven organization) tentunya memiliki keunggulan kompetitif guna menjawab kebutuhan digitalisasi para pelanggannya.

Platform Big Data berbasis AI mampu mengolah data dengan karakteristik 5V (volume, velocity, value, variety, dan veracity) menjadi actionable insights. Hasilnya adalah gambaran komprehensif terhadap kondisi pelanggan dan operasional bisnis, serta analytics use cases yang sangat dibutuhkan oleh data-driven organization dalam pembuatan strategi dan keputusan bisnis.

Multipolar Technology kembali mengadakan acara tahunan untuk mempromosikan solusi unggulan kita dalam acara Becoming Data-Driven Organization: Analytics Strategy and Digital Landscape yang dilaksanakan pada 8-10 November 2023 di Aryaduta Bali. Hal yang menjadi topik utama dalam seminar ini adalah Big Data and Digital Data Landscape, yang diikuti oleh beberapa pelanggan terpilih, khususnya di sektor finansial.