Bisnis saat ini terus berupaya menghadirkan aplikasi mission critical baru ke pasar dan memastikan aplikasi yang ada bisa berjalan makin lincah, cepat, dan inovatif. Namun hal ini seringkali terkendala dengan infrastruktur yang digunakan. Saat ada masalah pada storage, butuh waktu lama untuk mendeteksi dan menemukan sumber permasalahannya. Jika tidak segera ditanggulangi akan menyebabkan hilangnya peluang bisnis dan kerugian finansial.
MLPT bekerja sama dengan HPE menjawab tantangan tersebut melalui webinar yang diadakan pada 2 Juli lalu, bertajuk Innovate without Compromise: Redifining Mission-Critical Application yang mengangkat keunggulan dari mission-critical storage HPE Primera, yaitu simplicity, availability, dan performance.
HPE Primera merupakan gabungan teknologi dari HPE Nimble Storage dan HPE 3PAR dengan inovasi signifikan seperti mempercepat kinerja aplikasi, meminimalisir waktu pengelolaan storage hingga 93%, mampu memprediksi dan mencegah kegagalan operasi melalui fitur HPE Infosight.